PENYULUHAN TBC ANAK DIDEPAN POLIKLINIK ANAK DAN DI RUANG RAWAT INAP ANAK SEKARJAGAD

RSUD BENDAN - Senin, 27 Maret 2023 dalam rangka memperingati hari TBC Dunia RSUD Bendan melalui Unit PKRS melakukan penyuluhan terkait TBC Anak dengan Narasumber dr. Dicky Ari Risandy,Sp.A bertempat di depan Poliklinik Anak Lantai 1 dan dr.MRR Bintang Kusumaningtyas,Sp.A bertempat di Ruang Rawat Inap Anak Sekarjagad lantai 3 RSUD Bendan Kota Pekalongan.
Faktor yang meningkatkan resiko sakit TBC anak:
1.Usia : Balita dan Remaja Berisiko Tinggi sakit TBC
2.Kekebalan Tubuh : Kekebalan tubuh yang turun meningkatkan risiko sakit TBC antara lain Gizi buruk, DM, Penyakit Keganasan, Konsumsi Obat Steroid Jangka panjang, HIV, dll
3.Kontak Erat : Kontak erat dengan pasien TBC paru yang infeksius
Gelaja TBC pada Anak :
1.Batuk lama > 2 pekan walaupun sudah diberikan pengobatan
2.Demam > 2 pekan tanpa sebab jelas
3.Berat badan turun atau menetap dalam 2 bulan
4.Anak lesu dan tidak seaktif biasanya
Pentingnya TBC pada Anak untuk dieliminasi juga karena TBC merupakan penyakit menular. Arus globalisasi transportasi dan migrasi penduduk antar negara membuat TBC menjadi ancaman serius, Pengobatan TBC tidak mudah dan sebentar, TBC yang tidak ditangani hingga tuntas menyebabkan resistansi obat, TBC menular dengan mudah, yakni melalui udara yang berpotensi menyebar di lingkungan keluarga, tempat kerja, sekolah, dan tempat umum lainnya.
Pastikan anak-anak Indonesia mendapatkan pengobatan dan pencegahan TBC yang benar !

Baca dan Simak Postingan Berikut
------------------------------------------------------
RSUD BENDAN KOTA PEKALONGAN
📍 Alamat : Jl. Sriwijaya No. 2 Kota Pekalongan
🌐 Website : rsudbendan.pekalongankota.go.id
-------------------------------------
Sosial Media Kami :
Facebook : Rsud Bendan
Twitter : @rsudbendan
Instagram : @rsudbendan
Youtube : RSUD BENDAN
-------------------------------------
KESEMBUHANMU IBADAHKU
-------------------------------------
Follow👉 @rsudbendan
Follow👉 @rsudbendan
Follow👉 @rsudbendan
-------------------------------------
#rsudbendan #rspekalongan #pekalongan #jawatengah